Selasa, 17 Maret 2015

Pendidikan di Indonesia

Pendidikan adalah hal yang sangat penting bagi semua orang. Di Indonesia pendidikan juga sudah diperhatikan sejak dahulu oleh pemerintah, contohnya adalah program wajib belajar 9 tahun yang ditetapkan oleh pemerintah. Namun, dunia pendidikan di Indonesia masih memiliki beberapa kendala yang berkaitan dengan mutu pendidikan diantaranya adalah keterbatasan akses pada pendidikan, jumlah guru yang belum merata, kualitas guru itu sendiri dinilai masih kurang hingga kualitas para peserta didiknya. Kurikulum yang diterapkan di Indonesia juga menjadi salah satu kendala dalam mutu pendidikan. Kurikulum yang terlalu banyak dan padat dapat menjadikan peserta didiknya merasa tertekan dalam berlajar sehingga mereka tidak merasa nyaman dalam belajar dan mengakibatkan turunnya mutu pendidikan.

Dilihat dari segi kualitas peserta didik yang kian hari semakin berkurang, terutama remaja masa kini, bahkan bukan hanya remaja saja tingkat yang berada dibawahnya juga serupa. Banyak dari mereka yang mengebelakangkan moral dan budi pekerti. Padahal moral yang baik dapat mencerminkan kepribadian bangsanya. Mereka meninggalkan tugasnya, yaitu belajar demi mementingkan dan mengutamakan tren masa kini. Memiliki kemampuan intelektual memang sangatlah penting tetapi tanpa diimbangi dengan bermoral dan berbudi pekerti yang baik semuanya menjadi sia-sia.

Pendidikan itu sendiri adalah sebagai suatu proses perubahan tingkah laku dan saling berhubungan dengan psikologi. Pengetahuan tentang psikologis diperlukan oleh dunia pendidikan karena didalam dunia pendidikan menghadapi peserta didik yang memiliki karakteristik perilaku, kepribadian, sikap, minat, motivasi, daya pikir, dan inteligensi yang berbeda antara peserta didik yang satu dengan peserta didik lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar